Kaos Kerah Bordir Komputer
Ini adalah Kaos Kerah hasil produksi TOWA Wear Industries untuk seragam Program Sensus Pertanian 2013 Badan Pusat Statistik (BPS) yang merupakan agenda nasional dan internasional. Program sensus pertanian dilakukan untuk mendata seluruh usaha pertanian untuk menghasilkan gambaran terkini struktur pertanian Indonesia. Data itu nanti bisa untuk memperoleh informasi tentang gambaran usaha pertanian, rumah tangga petani gurem, komoditas pertanian serta distribusi penguasaan dan pengusahaan lahan.
Kaos kerah BPS ini terbuat dari bahan cotton carded 20s dengan gramasi 200-210. Memilih kombinasi warna kaos kerah putih pada bagian depan dipadu dengan warna hijau pada bagian badan belakang. Jenis bahan kaos kerah /kaos polo shirt ini cukup menyerap keringat, jadi nyaman untuk dikenakan di lokasi indoor maupun outdoor.
Pada bagian dada sebelah kanan kaos kerah ini terdapat bordir dengan sistem bordir komputer logo dan tulisan Badan Pusat Statistik dan ST2013 Sensus Pertanian di sebelah kiri. Kelebihan teknik bordir dengan sistem komputer pada kaos kerah yaitu menghasilkan akurasi presisi tinggi sehingga hasilnya tampak lebih rapih. Selain itu kaos kerah dengan bordir sistem komputer lebih hemat waktu kerja, karena dikerjakan dengan proses massal bersamaan sekaligus.
Bagi Anda yang ingin membuat kaos kerah untuk seragam kerja seperti ini, atau dengan design sendiri, silahkan untuk hubungi kami.
– 081320900412
– 087722288412
– 022-93830424
– 022-87771999
towamatano412@yahoo.com
Tinggalkan Balasan