TWIBBON UCAPAN HARI KEMERDEKAAN RI KE-76, COCOK DIBAGIKAN DI MEDIA SOSIAL
Hari kemerdekaan Indonesia yang bertepatan pada tanggal 17 Agustus hari selasa besok selalu dirayakan dengan sangat meriah, hal itu dilakukan sebagai bentuk rasa syukur atas merdekanya Indonesia. Adapun kegiatan tahunan yang selalu dilakukan setiap agustusan yaitu upaca bendera, event karnaval dan perlombaan untuk hiburan.
Baca juga : Panduan Peringatan HUT RI 76
Hanya saja hari kemerdekaan ke-76 RI di tahun sekarang masih berlangsung dalam masa pandemi. Sehingga pembatasan aktivitas mengharuskan kita tetap di rumah dan tidak berkerumun.
Maka dari itu solusinya, untuk tetap bisa memeriahkannya kamu dapat membuat atau mengirim ucapan berupa berupa bingkai gambar atau dikenal twibbon yang bertemakan HUT RI.
Baca juga : Baju Polo Shirt Untuk Tampil Nasionalis Dan Stylish Di Event Agustusan
Twibbon adalah aplikasi berupa template atau bingkai gambar yang sudah di kreasikan hingga terlihat menarik dan biasanya bertema. Twibbon adalah salah satu bentuk promosi, kampanye atau dukungan sehingga kita dapat menyebarluaskan kegiatan promosi kita di media sosial seperti Facebook, Twitter, Instagram dan media sosial lainnya.
Baca juga : Ide Usaha Baju Kaos Jelang Agustusan
Nah, untuk mendapatkan twibbon HUT Republik Indnesia kamu tidak perlu repot-repot lagi membuatnya karena Towa Konveksi akan memberikan link twibbon 17 Agustus 2021 menarik dan gratis untuk dipakai.
Kamu bisa KLIK DISINI untuk mendapatkan twibbon yang menarik. Kamu hanya perlu memilih twibbon bertemakan Dirgahayu Indonesia ke-76. Pada halaman utama akan muncul banyak tamplate twibbon kekinian yang bisa kamu coba. Bila twibbon yang muncul di halaman utama tidak sesuai keinginan, kamu bisa mencari twibbon di kolom pencarian dengan lata kunci seperti “HUT RI”.
Setelah memilih twinbbon yang disukai, kemudian unggah gambar atau foto kamu dan tunggu beberapa saat hingga foto yang kamu unggah otomatis dihiasi dengan bingkai yang telah dipilih.
Lalu, pilih download untuk mengunduh foto yang telah diberi twibbon dan bagikan foto tersebut media sosial seperti di Facebook, Twitter, Instagram, atau media sosial lainnya.